himbara.com – Nama suku bangsa di Indonesia sangat beragam sesuai dengan provinsi dan asal daerahnya sendiri. Sebagai negara majemuk, keberagaman budaya Indonesia bukan sebagai hal yang dipandang sebelah mata. Justru keberagaman itu yang membentuk kekayaan bangsa berupa kebudayaan. Semuanya serba beraneka ragam, termasuk suku bangsa. Dengan kata lain sebagai etnis atau etnik merupakan sekelompok manusia terbentuk atas dasar identifikasi yang sama sesuai garis keturunan.
Jumlah Suku Bangsa
Jumlah suku bangsa di Indonesia mencapai ribuan atau berkisar 1.340 sesuai data sensus penduduk yang diadakan tahun 2010. Populasi jumlah suku yang paling banyak ditempati oleh suku Jawa karena mempunyai mobilitas tinggi sehingga menyebar pada setiap wilayah. Banyaknya ragam suku yang menjangkau wilayah Indonesia merupakan cerminan kehidupan berbangsa dan bernegara yang terangkum oleh Bhinneka Tunggal Ika.
Satu pulau di Indonesia bisa dihuni oleh beraneka ragam suku bangsa. Bermula dari satu pulau yang sama bukan berarti berasal dari keturunan suku yang sama. Sebut saja suku Sunda dan Betawi, berada dalam lingkup wilayah pulau Jawa bukan berarti mereka dikatakan sebagai suku Jawa. Begitu halnya suku Dayak dan Banjar yang bernaung di sebuah pulau Kalimantan serta lainnya tidak dapat dikatakan kesamaan suku.
Nama Suku
Banyaknya ragam suku bangsa tidak dapat dijelaskan semuanya di sini. Di sini hanya akan dipaparkan nama suku bangsa yang bisa kita kenali lebih jauh.
-
Suku Jawa
Mempunyai jumlah paling besar yaitu hampir menduduki separuh dari jumlah penduduk Indonesia, suku Jawa masih menjaga tradisi leluhur di setiap aktivitas. Adapun tata krama tinggi dalam setiap interaksi selalu dijunjung dan diterapkan sebagai norma warisan para pendahulu. Walaupun sebagian besar sudah menuju kepada masyarakat modern, kesan mistis pun masih melekat dimiliki suku ini.
-
Suku Sunda
Yang berikutnya, suku Sunda menempati nomor urut kedua sebagai suku yang populasinya paling banyak di Indonesia. Bermula dari daerah Jawa Barat, suku Sunda mempunyai alat musik tradisional yang telah mendunia yaitu angklung. Bahkan festival angklung pernah dilaksanakan di luar negeri dalam event internasional.
-
Suku Batak
Suku berikutnya yang menduduki peringkat tiga dengan jumlah sebaran terbanyak di Indonesia adalah suku Batak. Nama keluarga alias marga sangat khas untuk mengenali asalnya. Suku ini juga mempunyai upacara adat sangat kuat yang masih melekat.
-
Suku Asmat
Dikenal dengan hasil karya kerajinan tangan masyarakatnya berupa ukiran menjadikan Suku Asmat sebagai salah satu suku bangsa di indonesia yang tertua. Hasil karya tradisional yang mencerminkan ciri tradisionalnya telah dibudidayakan hingga ke luar negeri.
-
Suku Sasak
Penduduk asli Nusa Tenggara Barat, suku ini memiliki kepercayaan Boda yang dianut hingga sekarang. Kepercayaan Boda merupakan upacara menyembah arwah leluhur. Bagi wisatawan yang berkunjung ke Nusa Tenggara Barat pasti familiar dengan Nyale. Bagi suku sasak, terdapat kepercayaan yang menganggap adanya perwujudan seorang putri yang disebut dengan Nyale. Tetapi ada pula yang berpendapat kalau Nyale disebut perwujudan harapan dan kesejahteraan hidup masyarakat.
Masih banyak nama suku bangsa yang dimiliki Indonesia sebagai sumber kekayaan budaya. Suku-suku yang dibahas sebelumnya hanyalah contoh kecil dari keberagaman kekayaan Indonesia yang dikupas. Terlepas dari isu perselisihan antar suku yang sering terdengar, sebagai generasi penerus bangsa sebaiknya tetap membentengi kedaulatan negara kita dari ancaman luar dengan cara menancapkan didada filosofis berbeda-beda tetapi tetap satu jua agar Indonesia menjadi satu kesatuan yang utuh. Perbedaan itu seyogyanya menjadi pemicu dalam mempertahankan NKRI.
Your article made me suddenly realize that I am writing a thesis on gate.io. After reading your article, I have a different way of thinking, thank you. However, I still have some doubts, can you help me? Thanks.
Can you be more specific about the content of your article? After reading it, I still have some doubts. Hope you can help me.